Konsumsi Makanan Sehat Untuk Ibu Hamil Agar Ibu dan Bayi Selamat |
# Air putih sumber minuman sehat untuk ibu hamil.
Air putih merupakan minuman sehat untuk ibu hamil. Untuk mencegah kelahiran prematur pada bayi, konstipasi, pembengkakan, infeksi kandung kemih dan wasir, maka ibu hamil sebaiknya meminum air secara cukup. Berapa banyak air yg harus diminum oleh ibu hamil tiap harinya? Dikutip dari alodokter, "ibu hamil dapat mengkonsumsi 10 gelas air putih dalam sehari". Tubuh juga dapat memperoleh cairan dari buah-buahan. Tahukah Anda bahwa kadar gula yg tinggi bisa mengakibatkan kegemukan dan hipertensi? Hal harus diperhatikan adalah mengenai dengan jumlah kadar gula, misalnya saat buah diolah menjadi jus. Ini merupakan upaya kehati-hatian.
# Sayuran & Buah-buahan penting untuk ibu hamil.
Tubuh memerlukan asupan nutrisi yg cukup. Ibu hamil disarankan banyak mengkonsumsi sayur dan buah karena berbagai nutrisi yg dikandung oleh sayur dan buah merupakan sumber makanan sehat untuk ibu hamil. Masing-masing mempunyai peranan untuk kesehatan.
# Kacang-kacangan penunjang kebutuhan serat ibu hamil.
Mengkonsumsi kacang-kacangan saat hamil baik untuk perkembangan janin. Kebutuhan serat harus tercukupi untuk menghindari wasir dan konstipasi. Sumber makanan sehat untuk ibu hamil yg berasal dari kacang-kacangn ini mengandung kalsium, zat besi, folat, dan seng (bukan seng yg diatap rumah ya... hehe) juga vitamin B. Jenis makanan sehat yg satu ini juga dapat menambah energi dan kekebalan tubuh.
# Dapatkan sumber protein dari daging tanpa lemak, ikan, dan telur.
Untuk mendukung asupan protein yg cukup pada ibu hamil. Daging tanpa lemak, ikan, dan telur termasuk kedalam kelompok makanan sehat dengan kandungan protein tinggi. Janin memerlukan sumber makanan sehat berupa protein untuk pertumbuhannya. Ibu hamil perlu memeperhatikan produk makanan olahan daging seperti nuget dan sosis. Akan lebih baik makanan sehat dimasak sendiri dirumah dengan menggunakan bahan yg berkualitas. Daging harus dimasak sampai benar-benar matang, begitu pun telur. Ini untuk menghindari agar terhindar dari parasit atau bakteri yg dapat membahayakan. Untuk mendukung perkembangan otak dan tubuh janin, makanan sehat berupa telur juga bisa dikonsumsi oleh ibu hamil.
# Susu & Yogurt.
Kandungan yg ada pada susu berfungsi menunjang pertumbuhan bayi. Kalsium yg terdapat didalamnya membantu menjaga kesehatan tulang ibu hamil plus berperan dalam pembentukan tulang pada bayi.
# Sumber makanan sehat untuk ibu hamil dari karbohidrat.
Ibu hamil terutama masa kehamilan muda biasanya mengalami mual muntah. Jika mual muntah saat hamil mengganggu nafsu makan, coba alternatif makanan sehat lain. Gandum utuh baik untuk perkembangan janin karena makanan sehat ini mengandung nutrisi, serat, vitamin E, dan selenium. Sebagai alternatif, Anda bisa memperoleh bahan ini dari roti, oatmeal, nasi merah, dll.
# Haruskah ibu hamil mendapatkan suplemen tambahan?
Barangkali ibu hamil membutuhkan suplemen vitamin untuk mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh. Konsultasikan dengan dokter agar lebih jelas karena walaupun sudah banyak sekali jenis makanan sehat telah dikonsumsi oleh ibu hamil, bisa saja ada nutrisi tertentu yg ibu hamil lewatkan.
Itulah sumber-sumber makanan sehat untuk ibu hamil. Mudah-mudahan dapat membantu dalam upaya mewujudkan keluarga sehat, ibu dan anak sehat. Jaga selalu kesehatan ya bu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar